ExposSumbar, PADANG - Wakil Walikota Padang Ir.H.Emzalmi selaku ketua Tim V Safari Ramadhan  1438 H Tahun 2017 menyerahkan satu buah sepeda kepada pengurus Mesjid Al Amin Kelurahan Korong Gadang Kecamatan Kuranji. Nantinya, hadiah itu akan diberikan kepada peserta pesantren Ramadhan yang  terbaik dalam pelaksanaan kegiatan selama Ramadhan. Selanjutnya Emzalmi  menyerahkan bantuan berupa uang untuk kelangsungan pembangunan Mesjid tersebut, Sabtu (3/6).

Pada kesempatan itu Emzalmi menjelaskan persoalan banjir yang melanda Kota Padang beberapa waktu lalu. Banjir merupakan suatu peristiwa yang terjadi saat aliran air yang berlebihan merendam suatu daratan.
Banyak penyebab terjadinya banjir, jelas Emzalmi, antara lain penebangan hutan liar, buang sampah sembarangan, pemukiman di bantaran sungai atau aliran air yang berakibat pendangkalan, dataran rendah, curah hujan yang tinggi, drainase yang sudah diubah tanpa memperhatikan Amdal, bendungan yang jebol, salah sistem kelola tata ruang, Tsunami dan Tanah yang sudah tidak dapat menyerap air.

Akibat Banjir yaitu menyebarnya berbagai bibit-bibir penyakit. Kehilangan harta benda. Pertanian, tanaman, atau ladang yang rusak. Menimbulkan banyak korban apabila terjadi banjir bandang. Fasilitas umum, sarana dan prasarana yang menjadi rusak. Jarang air karena sebelumnya sudah terkontaminasi dengan banjir. Pohon-pohon yang lama terendam banjir akan mati.

Dampaknya dalam jangka panjang, jumlah wisatawan yang datang ke daerah tersebut akan menurun. Pemulihan kembali wilayah bencana membutuhkan waktu yang lama. Mahalnya biaya untuk membangun sarana dan prasarana yang rusak akibat banjir. Terjadi kenaikan harga, hal ini karena bahan makanan yang menjadi langka.

Cara mengatasi banjir yaitu menata daerah aliran-aliran air seperti sungai, danau, dan lain sebagainya sesuai dengan fungsinya.Tidak membuang sampah sembarangan ke danau, sungai, selokan.Tidak membangun rumah ataupun bangunan dibantaran sungai. Lakukan pengerukan sungai.

Perlu dilakukan reboisasi atau penghijauan hutan. Sistem pemantau dan peringatan apabila terjadi bencana harus dibangun di daerah yang rawan banjir. Pemeko Padang sudah berupaya semaksimal mungkin mengatasinya dan diminta partisipasi masyarakat untuk mewujudkannya, ulas Emzalmi.

Setelah Safari Ramadhan dari Mesjid Al Amin, kegiatan Wakil WaliKota Padang dilanjukan ke Surau Kapuk Kalumbuk yang mengadakan  Semarak Ramadhan 1438 H. Wakil Walikota Padang Bapak Ir. H. Emzalmi, M.Si. membuka secara resmi lomba MTQ se-Kota Padang, yang diadakan oleh Ikatan Remaja Mushalla Istiqamah (Surau Kapuk Kalumbuk) Sabtu 03 Juni 2017. ( Archa/Sus )

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top