Irwan Basir Datuk Rajo Alam

Padang - Ketua DPD LPM Kota Padang Irwan Basir Datuk Rajo Alam mengajak masyarakat di 11 Kecamatan dan 104 Kelurahan Kota Padang untuk menggelar kegiatan yang positif untuk menyambut tahun baru 2020. 

Ia meminta masyarakat Kota Padang agar tidak melakukan kegiatan yang melanggar hukum serta dilarang dalam agama, seperti mabuk-mabukan, tawuran dan mengkonsumsi narkoba. 

“Saya mengajak seluruh elemen masyarakat Kota Padang untuk sama - sama menjaga situasi aman. Mari kita sambut pergantian tahun dengan hal yang baik, tidak melanggar aturan dan syariat Islam,” ujar Irwan Basir, Selasa 31 Desember 2019. 

Disamping itu, menyambut tahun baru 2020 warga masyarakat untuk dapat menggelar pengajian serta zikir dan doa bersama, serta kegiatan lainnya yang bernuansa islami sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah. 

“Masyarakat kita minta tidak untuk ikut berhura-hura, membakar kembang api serta petasan pada pergantian tahun baru di Kota Padang,” pintanya. 

Begitu juga, tambah Irwan Basir, bagi remaja di Kota Padang juga diminta agar tidak ugal-ugalan, menggelar konvoi kendaraan di jalan raya. Selain melanggar aturan lalu lintas hal ini juga membahayakan bagi pengguna jalan lain-lainnya. 

Irwan Basir juga mengharapkan dukungan masyarakat Kota Padang, juga membantu tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan situasi keamanan, dan ketertiban masyarakat, terutama saling menjaga kedamaian dan kerukunan dalam bermasyarakat. 

“Mari kita sambut pergantian tahun dengan hal yang baik, berzikir bersama keluarga dan tidak ikut melanggar aturan syariat Islam,” harap Irwan Basir. (Rel)
 
Top