eXpos Sumbar – Kemacetan panjang melanda kawasan Panorama I, Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, pada Rabu (5/2). Kemacetan disebabkan oleh sebuah truk yang tersangkut di tikungan tajam, menyebabkan lalu lintas terganggu selama beberapa jam.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Sosmedya, mengonfirmasi kejadian tersebut dan menyampaikan bahwa pihaknya telah turun ke lokasi untuk membantu evakuasi truk yang terjebak. "Kami sudah di lokasi dan berusaha secepat mungkin untuk mengurai kemacetan," ujarnya saat dihubungi.
Sementara itu, personel Pos Kamling Jalan Raya (PKJR) Gaek menjelaskan bahwa truk tronton tersebut hendak menanjak tikungan, namun terjebak di jalur tersebut dan tidak dapat melanjutkan perjalanan. Akibatnya, lalu lintas di kawasan itu terhenti dan macet panjang pun tak terhindarkan.
"Untuk sementara waktu, kami memberlakukan sistem buka-tutup jalan untuk mengurangi kemacetan yang semakin panjang," tambahnya.
Hingga berita ini ditayangkan, kemacetan di kawasan Sitinjau Lauik masih berlangsung dan petugas kepolisian terus berupaya agar lalu lintas kembali normal. Warga dan pengendara diminta untuk bersabar selama proses evakuasi berlangsung.
(Windi)