ExposSumbar, PADANG - Pada rehat masa sidang I tahun 2017 anggota DPRD Kota Padang, Muzni Zen Dapil II Kuranji – Pauh untuk kunjungi konstituennya. Kegiatan reses dilakukannya di Kampung Baru RT 02 RW 01 Kelurahan Sungai Sapih Kecamatan Kuranji pada Kamis (9/3) dan di Kampung Tanjung RT 04 RW 05 Kelurahan Kuranji pada Rabu (8/3).

Dari beberapa aspirasi yang diterima Muzni dari warga, kebanyakan masih seputar infrastruktur seperti PJU, riol, dan irigasi. Selain itu, warga juga mempertanyakan sejumlah persoalan lain seperti terkait BPJS, fogging nyamuk, Kartu Indonesia Pintar (KIP), modal usaha UKM, bedah rumah dan lainnya.

“Banyak keluhan yang kita tampung dari masyarakat, terutama masalah ekonomi di mana banyak masyarakat yang meminta bantuan usaha,” ujarnya, Jumat (10/3).

Untuk daerah Kampung Baru, katanya, masih banyak lahan pertanian serta gurun. Masyarakat minta bantuan bibit, karena beberapa waktu lalu petani banyak gagal panen akibat penyakit hama. Selain itu, masyarakat juga meminta bantuan bibit ikan dan itik karena masih banyak lahan atau pekarangan yang kosong.

“Banyak potensi yang di sini agar bisa kita dorong guna memperbaiki ekonomi mereka,” ujarnya.

Muzni menegaskan, selaku anggota dewan yang merupakan perwakilan masyarakat, ia akan berusaha semaksimal mungkin memperjuangkan aspirasi – aspirasi masyarakat untuk diperjuangkan. Nantinya, apirasi - aspirasi yang telah ditampung akan dibicarakan ke pemerintah dan melalui dinas terkait agar bisa difasilitasi dan dianggarkan.

Sementara, Lurah Sungai Sapih, Zahardi, sangat berharap apa yang diusulkan masyarakat dalam kesempatan reses tersebut bisa diakomodir dan direalisasikan. (Archa/BI)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top