M.Fikar Datuk Rajo Magek

Agam - Sebagai Sekretaris Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Swasta se Kota Padang, Muhammad Fikar Datuk Rajo Magek memberikan pengarahan pada acara workshop Kepala SMP Swasta se Kota Padang, Kamis (6/2), bertempat di Hotel Nuansa Maninjau Kabupaten Agam.

Muhammad Fikar Datuk Rajo Magek sendiri merupakan Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 7 Padang. Selain itu, M Fikar Datuk Rajo Magek adalah Ketua Badan Musyawarah Pembangunan Nagari (BMPN) Pauh IX Kecamatan Kuranji Kota Padang. 

Workshop tersebut mengambil tema: Meningkatkan Kompetensi Managerial, Supervisi dan Kewirausahaan Untuk Mewujudkan Sekolah Unggul dan Berkarakter.  
Menurut M Fikar, setiap satuan pendidikan berusaha untuk mewujudkan dirinya menjadi sekolah yang unggul di daerahnya. Ini merupakan impian bagi setiap sekolah  karena dengan menjadi sekolah unggul mereka tidak repot-repot lagi untuk mencari siswa dan menarik biaya pendidikan yang kepada masyarakat.

"Dengan anggaran yang dialokasikan pemerintah ditambah dengan biaya pendidikan yang dipungut dari masyarakat sekolah melakukan usaha-usaha perbaikan kualitas dan mutu layanan pendidikan yang diberikan," ujarnya.

Dikatakannya, sekolah yang mengatasnamakan dirinya sebagai sekolah unggulan harus diakui oleh pemerintah dan masyarakat, bukan oleh sekolah itu sendiri. Karena keunggulan berarti memiliki nilai yang lebih dibanding dengan sekolah yang lain dan tentunya nilai itu tidak hanya dapat dilihat dari aspek fisik, melainkan juga aspek-aspek lain yang sangat menentukan.

"Misalnya proses pembelajarannya ataupun output yang dihasilkan. Apabila dicermati, dari kebijakan ini, bahwa harus ada implementasi sekolah unggulan untuk melibatkan teknologi pendidikan, salah satunya teknologi pembelajaran," ujaranya.

Ia mengatakan, sekolah dan guru sebagai pelaku utama dalam penerapan sekolah unggulan dituntut inovatif dan kreatif untuk menggunakan perangkat teknologi, sehingga mendukung kualitas pembelajaran. (Rel)
 
Top