Payakumbuh - Hujan disertai badai yang melanda sebagian besar wilayah Kota Payakumbuh Selasa (3/9) sore, menyisakan dampak kerusakan disalah satu ruas jalan di Kota Payakumbuh, tepatnya Jalan Gajah Mada, By Pass Lingkar Timur, Kelurahan Kotobaru Payobasung Kecamatan Payakumbuh Timur.

Hujan yang berlangsung kurang lebih 20 menit tersebut nyaris menumbangkan sejumlah tiang listrik persis didepan Gedung LIA lama, atau sekarang gedung Sekolah Islam Terpadu Insan Cendikia. Disamping tiang listrik yang nyaris robah, beberapa bangunan rumah juga mengalami kerusakan.

Informasi yang berhasil dihimpun Humas dilapangan, diketahui empat bangunan rumah terkena dampak, masing-masing warung/lapau milik Dt. Jayo, rumah milik Yasmarni dan rumah Milik Nurhayati, serta sebuah bangunan yang difungsikan sebagai Sub Terminal Agribisnis (STA).

Mendapat laporan adanya dampak hujan badai tersebut, Selasa (3/9) malam, Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz langsung meninjau lokasi. Dilokasi Erwin sudah ditunggu Tim Reaksi Cepat (TRC) bentukan BPBD Kota Payakumbuh yang sudah dari awal hadir dilokasi. Wawako ingin memastikan bahwa penanganan dampak bencana bisa segera dilakukan.

“Sebagai pimpinan daerah, kami ingin memastikan bahwa penanganan dampak bencana dilakukan secara cepat dan tepat, apalagi adanya gangguan listrik yang berakibat pemutusan aliran kerumah warga tentu cukup menggangu. Alhamdulillah PLN juga merespon cepat, mudah-mudahan listrik hidup malam ini juga,” ujar Wawako dilokasi.

Wawako berharap, koordinasi cepat yang dilakukan pihaknya bersama PLN bisa membantu meringankan beban masyarakat. “Inilah tugas dan peran utama kita, dimana pemerintah hadir untuk membantu mengatasi permasalahan warganya. Sekecil apapun bantuan yang kita berikan akan sangat berarti bagi mereka,” pungkas Wawako yang dikenal enerjik ini.

Dari pantauan lapangan, petugas PLN Rayon Payakumbuh dibantu TRC BPBD Kota Payakumbuh fokus memulihkan jaringan listrik. Saat berita ini diturunkan Wawako Erwin Yunaz masih berada dilokasi guna memantau langsung pekerjaan tersebut. (Her)
 
Top